Forum > Pelatih Bulutangkis

Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat

Sabtu, 19 Oktober 2013 14:45:22
4368 klik -- 10 respon
Oleh : joehanes17
Versi cetak

menurut saya salah satu penyebab turunnya prestasi bultang indo adalah tidak jelasnya pembinaan di level junior.
kayaknya blusukan ke daerah2 terpncil-nya indra syafri patut dicoba oleh pbsi ataupun klub. untuk mencari pemain junior brbakat yg tdk tau mengembangkan bakatnya. mungkin karna ortu tidak mendukung atau ketidakadaan dana. sehingga mereka tdk bisa ikut seleksi klub atau kejuaraan2, macam sirnas.

tp ini membutuhkan dana cukup besar dan org yg mau ikhlas mencari. kayak indra syafri..

memang sih udah ada wacana penggunaan talent scouting oleh PBSI. tapi gk pernah ada gaungnya tuh.

Respon

  • Re: blusukan nya indra syafri
    Oleh : sherif
    Sabtu, 19 Oktober 2013 15:20:56

    yap betul sekali pasti banyak mutiara2 tersembunyi di pelosok negri.

  • Re: blusukan nya indra syafri
    Oleh : maldrino
    Sabtu, 19 Oktober 2013 15:38:15

    kalo PBSI melakukan ini sejak dulu, caina ga ada apa2nya.

    banyak pemain bertalenta yg ada, tp hanya beberapa, sgt sedikit yg terpantau dan diterima di pbsi.

    sudah sejkl dulu, pemain harus mengeluarkan uang yg banyak tuk bisa menjadi pemain pelatnas...

    jadi tuk pemain yg ga punya uang yg cukup, krn orang tuanya miskin, sangat tipis kemungkinan menjadi pemain pelatnas..

    gw nulis ini dari beberapa sumber..

    dan gw yakin, caina ga spt ini..
    krn sistem komunis, jadi siapapu yg berbakat besar di bidang olahraga, akan di biayai oleh pemerintah.

  • Re: blusukan nya indra syafri
    Oleh : masganteng
    Sabtu, 19 Oktober 2013 15:42:06

    Setuju, blusukan juga perlu biar dapet mutiara2 yg belum terasah yg tidak terjamah klub. Tapi sebenernya klo dibanding sepakbola, bulutangkis mesti bangga sama pembinaan usia dininya, coach Indra Sjafrie terpaksa blusukan karena jarangnya turnamen junior di sepakbbola, sementara badminton hampir sebulan sekali ada sirnas dan kejuaraan2 junior lainnya. Tapi tetep setuju buat blusukan ke daerah2 terpencil.

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Oleh : Kemmm
    Sabtu, 19 Oktober 2013 16:29:14

    Gue bilang sih nggak perlu, yang ada di klub- klub udah bagus- bagus tapi kembali lagi mau gimanapun seorang atlet punya tekhnik yang luar biasa tetep aja ujung- ujungnya bakalan kalah sama mereka yang tekhnik nya walaupun biasa tapi mau latihan keras. Sekarang ini, udah keliatan banget.
    Bosen juga denger statment coach kalau junior kalah, mereka rata2 bilang gini kita nggak kalah kualitas kok, bla bla bla tapi nyatanya? Sampai sekarang belum bisa meruntuhkan buah kerja keras nya latihan pemain CHINA.
    Intinya pemain INA rata2 punya tekhnik dan skill tinggi tapi jika tidak mau berbenah atau tidak mau berlatih lebih keras dari pemain china, percaya aja bakalan susah menang.

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Oleh : dankin
    Sabtu, 19 Oktober 2013 20:02:15

    yg harus blusukan itu pelatprov PBSI. dari tahun ke tahun, atlet binaannya pelatrov PBSI ini selalu kalah sama atlet binaan klub. padahal bawa nama provinsi, harusnya sih mereka lebih banyak menjaring atlet2 potensial.

    dan kebanyakan atlet2 bagus INA itu asalnya dari klub2 di jawa... klub2 dari luar gimana ni?

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Sabtu, 19 Oktober 2013 21:08:25

    PBSI bukannya udah punya pmantau bakat gt yaaa?

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Oleh : admin
    Senin, 21 Oktober 2013 14:54:27

    @joehanes17
    Menarik postingan anda agar kita bisa mengetahui bagaimana pembinaan usia dini antara sepakbola dan sepakbola.

    Pembinaan dari level usia dini masih jauh lebih baik pada cabang bulutangkis dibandingkan dengan sepakbola. Jika diperhatikan klub-klub bulutangkis di tanah air memulai pembinaan dari usia kecil. Lalu kejuaraan bulutangkis dari kelompok usia dini bulutangkis sudah ada dan banyak (hanya memang mayoritas masih di Pulau Jawa). Sehingga ketika ada kejuaraan Asia ataupun Dunia pada kelomopok usia U15, U17 dan U19 maka PBSI tidak kesulitan mencari lagi atlet-atlet bulutangkis.

    Sementara di sepakbola sebagai olahraga rakyat pembinaan usia dini sangat tidak terasa. Semuanya berjalan alami karena anak-anak Indonesia yang rajin main bola di kampung halamannya masing-masing, banyak yang tidak mendapat pelatihan yang benar. Yang mutiara-mutiara jika ada rejeki bisa berprestasi ke atas. Kejuaraan sepakbola nasional usia dini (kelompok umur) rasanya tidak ada. Silahkan koreksi kami jika kami keliru. Bahkan klub-klub liga profesional di tanah air tidak punya pembinaan atlet juniornya dari usia dini. Perhatikan klub-klub Eropa yang punya pengembangan atlet usia dininya.

    Makanya dengan kondisi presepakbolaan kita yang seperti ini makanya Indra Sjafri blusukan ke kampung-kampung mencari mutiara-mutiara sepakbola kita. Berbeda sedikit dengan pembinaan atlet bulutangkis kita di usia dini.

    Semoga berkenan dengan pendapat kami. Silahkan bagi yang ingin menambhakan atau mengoreksi pendapat kami.

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Oleh : kim_ha_na
    Senin, 21 Oktober 2013 20:06:14

    Oleh admin Senin, 21-Oktober-2013, 14:54:27
    @joehanes17
    Menarik postingan anda agar kita bisa mengetahui bagaimana pembinaan usia dini antara sepakbola dan sepakbola.
    ----------------------------------------------------------------------

    @admin, koq antara sepakbola dan sepakbola???

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Oleh : admin
    Selasa, 22 Oktober 2013 01:48:17

    @kim_ha_na
    Owh, mohon maaf ya. Salah ketik, yang benar adalah antara bulutangkis dengan sepakbola, sesuai paparan kami di atas. (y)

  • Re: Blusukan ala Indra Sjafri cari atlet bulutangkis berbakat
    Minggu, 27 Oktober 2013 18:22:42

    bisa juga gan dipake jurus blusukan'nya coach indra tp klo utk bulutangkis terlalu susah gan,klo menurut ane cukup utk level2 klub aja....krn di level klub sekelas tangkas atau djarum bahkan klub kecil di daerah2 pun bakat2 bulutangkis di Indonesia sbnrnya bukan cukup bagus lagi tp sngt bagus.....tp mengingat saking banyaknya klub bulutangkis di suatu daerah,utk blusukan pun biaya'nya menurut ane jg harus dipikirkan bro....

Respon Anda?

Untuk meramaikan diskusi, Anda harus login terlebih dahulu.


Shuttle Science - The Film

Forum Diskusi

Diskusi Terbaru

Respon Terbaru

Facebook Fanpage