Berita / Archives
Juni 2012
Kido/Hendra Lewati Jalan Terjal
Rabu, 13 Juni 2012 23:39:541785 clicksGanda putra Indonesia, Markis Kido/Hendra Setiawan harus melewati jalan terjal menuju babak kedua. Kido/Hendra harus main tiga game menekuk ganda Taiwan unggulan tujuh, Fang Chieh Min/Lee Sheng Mu 17-21, 21-18, 21-18 pada babak pertama Djarum Indonesia Open 2012 yang berlangsung malam ini (13/06) di Istora Senayan, Jakarta.
Sony: ''Sony sudah kembali seperti semula''
Rabu, 13 Juni 2012 22:37:522296 clicksPebulutangkis putra Indonesia, Sony Dwi Kuncoro sepertinya memang sudah kembali ke performa semula layaknya sebelum cedera. Dalam laga babak utama Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2012 (DIO 2012), Sony yang merangkak dari babak kualifikasi berhasil mengalahkan Peter Gade yang di turnamen ini menjadi unggulan ketiga.
Ronald/Selvanus Singkirkan Hendra AG/Yonathan
Rabu, 13 Juni 2012 18:17:262216 clicksPasangan ganda putra Indonesia, Ronald Alexander/ Selvanus Geh secara mengejutkan menyingkirkan ganda senior Indonesia, Hendra AG/Yonathan Suryatama Dasuki pada babak pertama Djarum Indonesia Open Premier Super Series 2012 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta petang ini (Rabu, 13/06).
Mari Berfoto Bersama Atlet Dunia di Augmented Reality
Rabu, 13 Juni 2012 16:34:121459 clicksMemasuki tahun kedua, Djarum Indonesia Open SS Premier semakin memanjakan pengunjung dengan berbagai hiburan menarik.
Arya/Edi Sulitkan Pasangan China
Rabu, 13 Juni 2012 16:30:261938 clicksMeski akhirnya terhenti di babak pertama, pasangan ganda putra Indonesia, Arya Adiartama/ Edi Subaktiar berhasil menyulitkan ganda putra peringkat 5 dunia, Cha Biao/Guo Zhendong pada babak pertama Djarum Indonesia Open 2012 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, siang tadi (13/06).
Djarum Indonesia Open 2012
Walau Kalah, Edi/Melati Beri Perlawanan KetatRabu, 13 Juni 2012 11:32:022002 clicksPasangan ganda campuran Indonesia, Edi Subaktiar/ Melati Daeva Oktaviani harus mengakui keunggulan ganda senior Thailand, Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam pada pertarungan babak pertama Djarum Indonesia Open 2012 di Istora Senayan, Jakarta pagi tadi (13/06).
Djarum Indonesia Open 2012
Nguyen Tak Ingin SesumbarRabu, 13 Juni 2012 10:08:411811 clicksPebulutangkis andalan Vietnam, Nguyen Tien Minh tak ingin sesumbar menghadapi salah satu andalan Indonesia, Tommy Sugiarto pada babak pertama Djarum Indonesia Open 2012 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta hari ini (Rabu, 13/06).
Djoko Santoso: '''Kalau gak berprestasi saya yang susah''
Rabu, 13 Juni 2012 09:29:291523 clicksDjoko Santoso, Ketua Umum PB PBSI mengharapkan kepada atlit-atlit Indonesia agar memanfaatkan ajang Djarum Indonesia Open secara maksimal untuk meraih prestasi. Apalagi ajang Djarum Indonesia Open selalu mendapat pujian sebagai ajang terbaik dalam penyelenggaraan turnamen bulutangkis dunia.
Djarum Indonesia Open Premier Super Series 2012
Sony Hadapi Gade di Babak UtamaSelasa, 12 Juni 2012 23:55:512288 clicksSony Dwi Kuncoro yang baru menjadi juara di Thailand Grand Prix Gold pekan lalu terus menunjukkan grafik meningkat di permainannya. Juara Djarum Indonesia Open Super Series 2008 ini berhasil melangkah ke babak utama Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2012 usai mengalahkan Anand Pawar dari India di babak pertama kualifikasi, dan menundukkan tunggal Perancis, Brice Leverdez.
Djarum Indonesia Open Premier Super Series 2012
Singkirkan Lindaweni, Ana ke Babak UtamaSelasa, 12 Juni 2012 16:44:502329 clicksPebulutangkis putri PB Djarum, Ana Rovita melaju ke babak utama setelah menyingkirkan satu andalan Pelatnas Cipayung, Lindaweni Fanetri pada babak kualifikasi Djarum Indonesia Open Premier Super Series 2012 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta sore hari ini.
Top Smashes of the Week
Artikel
FISIP UI Open 2024
Maraknya Pertandingan dan Antusiasme PenontonFISIP UI Open 2024
Wadah Regenerasi Atlet Bulutangkis IndonesiaBagai Merpati Kembali Ke Sarangnya, Flandy Limpele Pun Begitu
Sportainment
BNI BrightUp Cup, Turnamen Persiapan HSBC BWF World Tour Finals 2022
KB Financial Group Indonesia Masters 2022 Berakhir dengan Sukses
PBSI Buka Suara Soal Gosip Yang Terjadi Di Skuad Ganda Putra
AirBadminton Resmi Dipertandingkan di ANOC World Beach Games 2023