Berita > Artikel > Sportainment

Antara Atlet, Sosmed dan Prestasi

Selasa, 06 Juni 2017 09:55:48
11473 klik
Oleh : admin
Kirim ke teman   Versi Cetak



Media sosial adalah sebuah keniscayaan kekinian. Bagi profesional, keberadaannya bisa menjadi media bagi pembangunan reputasi maupun untuk tujuan finansial dengan catatan jika dikelola dengan benar. Untuk personal branding, penggunaan media social bahkan harus diperhitungkan dengan benar termasuk menyiapkan antisipasinya.

Tak salah juga jika memanfaatkan media social untuk sekadar fun dan membangun sosialisasi di dunia maya. Generasi sekarang, Y dan Z, memang sudah ditasbihkan sebagai generasi digital. Bahkan, kelak bakal menjadi generasi Internet of Things ketika semua perangkat dari gadget hingga kulkas maupun mobil bisa terkoneksi dengan internet. Perilaku generasi ini sudah pasti akan berubah dan sudah pasti berbeda dengan perilaku generasi sebelumnya. Begitu pun dengan perilaku atlet sekarang jika dibanding atlet zaman pra-digital.

Berbicara tentang atlet bulutangkis Indonesia dan penggunaan media sosial, rasanya perlu dipastikan lagi apakah sudah dalam taraf mengganggu prestasi atau tidak berkorelasi sama sekali. Jika mereka tetap berlatih dengan keras, memiliki mental yang tangguh, fisik yang prima, dan cerdas dalam membangun strategi di lapangan, saya kira mereka tetap akan berjaya terlepas mereka aktif di media sosial atau tidak. Namun, jika faktor kecil seperti baperan dan kebawa sampai lapangan (ketika mendapatkan cercaan di media sosial) sampai menyebabkan kekalahan, nah itulah yang harus ditangani. Artinya, atlet belum memiliki mental yang baik.

Bagi fans, tentulah ini hal yang menyenangkan, bisa mengikuti perkembangan terkini atlet di dalam maupun luar lapangan. Bahkan, sesuatu yang dulu personal dan hampir mustahil untuk diperoleh dari atlet idola kini bisa diketahui oleh fans. Bagi atlet, gunakan media sosialmu seefektif mungkin dengan mengindahkan kesopanan (terutama dalam memberikan respon) dan etika bersosial media lainnya agar akun-akun tersebut mampu memberikan manfaat yang optimal.

Terus berprestasi! (moemoe)

Berita Sportainment Lainnya